HALLO BOGOR - Penyerang Belanda Klaas-Jan Huntelaar resmi pulang ke Schalke untuk menjalani periode kedua dalam kontrak jangka pendek.
Pemain berusia 37 tahun ini ditugaskan untuk menambahkan daya gedor guna membantu perjuangan klub keluar dari zona degradasi.
Seperti diketahui, Huntelaar pernah membela klub Jerman itu dari 2010 sampai 2017. Dalam periode tujuh tahunnya itu, dirinya mencetak 126 gol dari 240 penampilannya di semua kompetisi, ia juga turut mengantarkan Schalke menjuarai Piala Jerman pada 2011.
Baca Juga: AC Milan Resmi Hadirkan Penyerang Veteran Asal Kroasia Mario Mandzukic
Baca Juga: Sead Kolasinac Bergabung dengan Klub Bundesliga Jerman Schalke, Ini Statusnya
Baca Juga: Raih Kemenangan Perdana, Schalke 04 Matthew Hoppe Kehabisan Kata-kata
Seusai menyelesaikan proses transfernya dari Ajax Amsterdam, Huntelaar mengatakan: Kami harus memenangkan setiap pertandingan dan menciptakan gol untuk naik klasemen.”
“Saya ingin memainkan bagian saya agar klub bertahan,"
"Schalke itu milik Bundesliga dan adalah tanggung jawab saya memastikan kami bertahan di sini," pungkasnya. Demikian sepertu dikutip Hallobogor.com dari Antara.
Komentar