HALLO BOGOR - Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan (Menko Polhukam) Mahfud MD menegaskan kritik adalah vitamin.
Vitamin yang harus diserap ke tubuh pemerintah, karenanya pemerintah tidak alergi terhadap kritik dan saran yang disampaikan oleh masyarakat.
Hal itu disampaikan Mahfud melalui akun Twitternya @mohmahfudmd yang terpantau di Jakarta, Rabu, 3 Februari 2021.
Baca Juga: Ternyata Begini Keseharian Terduga Teroris di Kediri yang Kini Diamankan Densus 88
Dia menanggapi keputusan Presiden Jokowi yang mencabut butir-butir lampiran pada Peraturan Presiden Nomor 10 Tahun 2021 tentang Bidang Usaha Penanaman Modal yang mengatur soal investasi di bidang industri minuman keras.
Baca Juga: Akhir Bulan April 2021, Personel TNI Angkatan Darat Tuntas Terima Vaksinasi Covd-19
"Ketika ada kritik tentang izin investasi miras untuk daerah-daerah tertentu, Pemerintah mencabutnya. Jadi, Pemerintah tak alergi terhadap kritik dan saran," kata Mahfud.
Baca Juga: Gol Sancho Antar Borussia Dortmund Melangkah ke Semi Final DFB Pokal
Pemerintah, kata dia seperti dikutip Hallobogor.com dari Antara, akan menerima kritik yang disampaikan oleh masyarakat secara rasional sebagai suara rakyat.
Baca Juga: Super Sabar, Setelah 40 Tahun Sebagai Guru Akhirnya Undang Diangkat Menjadi PPPK